Rabu, 06 Maret 2013

Sistem Informasi Manajemen : Pengantar CBIS



2.1  Computer Based Information System (CBIS)

Computer Based Information System (CBIS) atau yang dalam Bahasa Indonesia disebut juga Sistem Informasi Berbasis Komputer merupakan sistem pengolah data menjadi sebuah informasi yang berkualitas dan dipergunakan untuk suatu alat bantu pengambilan keputusan. Koordinasi dan kendali serta visualisasi dan analisis.

Beberapa istilah yang terkait dengan CBIS antara lain :

1.         Data

Data merupakan kenyataan yang menggambarkan suatu kejadian dan merupakan kesatuan nyata yang nantinya akan digunakan sebagai bahan dasar suatu informasi.

Senin, 24 September 2012

Waralaba



Waralaba adalah suatu sistem distribusi dimana pemilik bisnis yang semi mandiri membayar iuran dan royalti kepada perusahaan induk untuk mendapatkan hak untuk menjual produk atau jasa dan seringkali menggunakan format dan sistem bisnisnya. Pembeli waralaba tidak mendirikan bisnis mereka sendiri; melainkan mereka membeli suatu “paket sukses” dari penjual waralaba, yang menunjukkan cara menggunakannya.
Waralaba didasarkan pada hubungan terus menerus antara penjual waralaba dan pembeli waralaba. Penjual waralaba memberikan jasa yang bernilai seperti penelitian pasar, sistem  bisnis, yang telah teruji, nama yang telah dikenal, dan banyak lagi; sebagai imbalannya pembeli waralaba membayarkan suatu persentase penjualan sebagai royalti dan setuju untuk mengoperasikan gerainya sesuai dengan sistem dari penjual waralaba.

Tips Praktis untuk Memperbaiki Kreativitas




Ada banyak tips yang dapat diberikan untuk memperbaiki kreativitas Anda.
1.        Jangan batasi diri (to limit self)
2.        Cobalah menjalani dan menjelajahi jalan-jalan baru saat mengendarai kendaraan Anda
3.        Eksposlah diri Anda dengan orang yang berbeda-beda, datangilah mereka, ajaklah berbicara dan kawani orang-orang yang hidupnya tidak rutin. Ubah Pergaulan Anda.
4.        Tempa diri dalam hidup yang berwarna ketidakpastian