Waralaba adalah
suatu sistem distribusi dimana pemilik bisnis yang semi mandiri membayar iuran
dan royalti kepada perusahaan induk untuk mendapatkan hak untuk menjual produk
atau jasa dan seringkali menggunakan format dan sistem bisnisnya. Pembeli
waralaba tidak mendirikan bisnis mereka sendiri; melainkan mereka membeli suatu
“paket sukses” dari penjual waralaba, yang menunjukkan cara menggunakannya.
Waralaba
didasarkan pada hubungan terus menerus antara penjual waralaba dan pembeli
waralaba. Penjual waralaba memberikan jasa yang bernilai seperti penelitian
pasar, sistem bisnis, yang telah teruji,
nama yang telah dikenal, dan banyak lagi; sebagai imbalannya pembeli waralaba
membayarkan suatu persentase penjualan sebagai royalti dan setuju untuk
mengoperasikan gerainya sesuai dengan sistem dari penjual waralaba.